SAMARINDA – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, menitipkan pesan penting kepada Pj Bupati Penajam Paser Utara (PPU) yang baru, Muhammad Zainal Arifin. Dalam pesannya, Akmal menekankan pentingnya percepatan pembangunan dan menjaga stabilitas di PPU yang menjadi daerah strategis, terlebih sebagian wilayahnya menjadi bagian dari Ibu Kota Nusantara (IKN).
Akmal Malik mengungkapkan bahwa Kabupaten PPU merupakan daerah yang sangat strategis dan mendapat perhatian prioritas dari pemerintah pusat. Oleh karena itu, Zainal Arifin diharapkan mampu bekerja cepat dan efektif dalam menghadapi berbagai tantangan di wilayah tersebut.
“PPU memiliki banyak persoalan yang harus diselesaikan dengan kecepatan luar biasa. Saya harap Bapak Zainal Arifin bisa berkonsultasi dengan Pak Makmur Marbun terkait apa yang perlu dilakukan ke depan,” tutur Akmal Malik.
Akmal juga berharap Pj Bupati Zainal Arifin dapat meneruskan kebijakan-kebijakan yang sudah ada untuk memastikan pembangunan IKN tetap berjalan sesuai rencana.
“Menjadi Penjabat Bupati memang tidak mudah. Banyak harapan masyarakat yang dititipkan kepada kita, namun kita terikat oleh bingkai perencanaan yang telah disusun. Setelah perencanaan selesai, eksekusinya ada di tangan OPD. Sebagai Pj Bupati, kita tidak bisa mengintervensi, semuanya harus berjalan sesuai perencanaannya,” jelas Akmal.
Selain itu, Akmal mengingatkan bahwa saat ini merupakan masa persiapan kontestasi politik yang rawan dan sensitif. Oleh karena itu, ia mengimbau agar tidak melakukan gerakan tambahan dan tetap fokus menjalankan apa yang telah diamanatkan dalam regulasi.
“Teman terbaik saat ini adalah aturan. Mari bekerja sesuai dengan aturan yang ada, insyaallah kita akan selamat,” tambahnya.
Akmal juga menekankan pentingnya membangun tim yang solid untuk memperkuat fondasi daerah. Ia meminta Zainal Arifin untuk membentuk “super tim” dengan melibatkan Sekda, DPRD, OPD, unsur Forkopimda, dan seluruh elemen masyarakat demi kemajuan PPU.(adv)