TENGGARONG – Asisten I Sekretariat Daerah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Akhmad Taufik Hidayat membuka kegiatan Manasik Haji 2025 di Masjid Agung Sultan AM Sulaiman, Tenggarong, Rabu pagi (23/4/2025).
Kegiatan ini menandai dimulainya persiapan keberangkatan 524 calon jamaah haji asal Kukar.
“Manasik Haji 2025 dibuka untuk memastikan jamaah siap secara spiritual dan teknis,” kata Akhmad Taufik saat membacakan sambutan Bupati Kukar Edi Damansyah.
Turut hadir unsur Forkopimda Kukar, perwakilan Kementerian Agama, MUI Kukar, tokoh agama, pengurus masjid, serta para petugas Panitia Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) yang terdiri dari ketua kloter, pembimbing ibadah, petugas kesehatan, dan Petugas Haji Daerah.
Kepala Kementerian Agama Kukar H Nasrun menjelaskan, jamaah Kukar terbagi dalam tiga kloter. Kloter 3 berjumlah 357 orang yang akan berangkat pada 8 Mei 2025, Kloter 12 sebanyak 149 orang pada 23 Mei, dan Kloter 15 sebanyak 18 orang pada 27 Mei 2025.
Seluruhnya akan didampingi oleh sembilan petugas PPIH.
Dalam pesannya, Akhmad Taufik mengingatkan agar jamaah menjaga sikap tawaduk selama di Tanah Suci.
“Tunjukkan keramahan dan kesabaran sebagai tamu Allah, serta junjung tinggi martabat Kukar,” ujarnya.
Manasik ini berlangsung selama dua hari dan membekali jamaah dengan pemahaman rukun haji, tata cara ibadah, serta memperkuat rasa kebersamaan di antara sesama jamaah.
“Manfaatkan bimbingan ini dengan sungguh-sungguh agar ibadah haji berjalan sesuai syariat,” pesannya.
Ia juga menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung kelancaran kegiatan dan berharap ibadah haji tahun ini berjalan lancar, penuh kemudahan, dan keberkahan.(adv)