TENGGARONG – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar) Edi Damansyah meresmikan Bank Sampah Asri di Jalan Gereja, Kelurahan Bukit Biru, Kecamatan Tenggarong, Rabu (7/5/2025) sore.
Peresmian ini menegaskan dukungan Pemerintah Kabupaten Kukar bersama Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kukar terhadap inisiatif warga dalam menjadikan sampah sebagai peluang ekonomi sekaligus solusi lingkungan.
Bupati Edi mengapresiasi semangat masyarakat Bukit Biru dalam membentuk Bank Sampah Asri secara mandiri.
“Inisiatif Bank Sampah Asri lahir dari kesadaran warga, dan ini adalah modal utama untuk pengelolaan sampah yang sukses,” ujarnya.
Ia menekankan bahwa sampah yang dikelola dengan benar dapat menjadi sumber pendapatan dan mengurangi beban lingkungan.
Edi juga memuji sistem jemput sampah yang dilakukan oleh Bank Sampah Asri menggunakan motor pengangkut.
“Dengan motor pengangkut, proses ini sangat praktis. Saya harap masyarakat mulai memilah sampah dari rumah untuk mendukung pengelolaan yang efisien,” katanya.
Ia optimistis langkah ini akan menjadi awal menuju lingkungan yang bersih dan terorganisir di Kelurahan Bukit Biru.
Untuk memperluas dampak, Bupati mengajak pengelola Bank Sampah menjalin kerja sama dengan sekolah.
“Libatkan anak-anak untuk mengumpulkan sampah plastik dari rumah dan menabungkannya melalui sekolah. Hasilnya bisa digunakan untuk kegiatan seperti studi wisata, memberikan manfaat ekonomi dan pendidikan,” jelasnya.
Langkah tersebut dinilai strategis dalam menumbuhkan kesadaran lingkungan sejak usia dini.
Pemkab Kukar terus memperkuat visi “One Zero Waste Kukar” melalui dukungan anggaran APBD, penyediaan sarana dan prasarana, serta kolaborasi dengan dunia usaha lewat program CSR.
Hadir dalam acara ini Kepala DLHK Kukar Slamet Hadiraharjo, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kukar Arianto, Camat Tenggarong Sukono, Plt. Lurah Bukit Biru Seri Herlinawati, serta perwakilan perangkat daerah dan lurah se-Kecamatan Tenggarong.
Peresmian Bank Sampah Asri Bukit Biru menjadi tonggak baru dalam membangun kesadaran lingkungan berbasis komunitas di Kukar.(adv)