Bupati Kukar Resmikan Langgar Anugerah Cahaya Ilahi, Wujudkan Rumah Ibadah yang Layak dan Representatif

TENGGARONG — Komitmen Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) dalam memperkuat peran rumah ibadah kembali ditunjukkan melalui peresmian Langgar Anugerah Cahaya Ilahi di Jalan Mangkuraja Gang Penyinggahan, Tenggarong, Senin (24/3/2025). Langgar yang sebelumnya hanya berdinding kayu dan sudah mengalami kerusakan kini berdiri kokoh dan representatif berkat dukungan penuh dari Pemkab Kukar.

Peresmian dilakukan langsung oleh Bupati Kukar, Edi Damansyah, sebagai bagian dari program rehabilitasi rumah ibadah yang telah dijalankan pemerintah daerah secara konsisten.

“Ini adalah bentuk nyata dari komitmen kami dalam mendukung kegiatan keagamaan. Langgar Anugerah Cahaya Ilahi kini telah menjadi tempat ibadah yang layak dan strategis bagi masyarakat sekitar,” ujar Edi dalam sambutannya.

Menurutnya, program ini tidak hanya menyentuh aspek pembangunan fisik, tetapi juga memperhatikan aspek legalitas rumah ibadah melalui fasilitas Akta Yayasan Gratis. Dengan begitu, pengelolaan rumah ibadah menjadi lebih profesional dan terlindungi secara hukum.

Bupati Edi berharap langgar ini dapat menjadi pusat aktivitas keagamaan dan sosial masyarakat, seperti pelaksanaan Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPA/TPQ), yasinan, dan kegiatan hadrah, selaras dengan program unggulan Gerakan Etam Mengaji (Gema) yang terus digencarkan di Kukar.

“Kami mendorong para takmir langgar untuk mengoptimalkan fungsinya, tidak hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga sebagai pusat kegiatan keagamaan dan sosial kemasyarakatan,” tambahnya.

Di sela-sela acara, Bupati Edi juga mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya secara bijak pada Pemungutan Suara Ulang (PSU) yang akan digelar April mendatang. Ia menekankan pentingnya partisipasi aktif warga dalam menentukan pemimpin yang memahami dan memperjuangkan aspirasi rakyat.

Peresmian langgar turut diwarnai dengan penyerahan bantuan sembako kepada warga prasejahtera yang disalurkan melalui Baznas Kukar, serta pemberian perlengkapan masjid untuk mendukung operasional ibadah di lokasi tersebut.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *