TENGGARONG — Suasana semarak dan penuh semangat mewarnai pelaksanaan berbagai lomba dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK ke-53 di Kecamatan Muara Badak, Jumat (30/5/2025). Rangkaian lomba yang digelar sejak pagi itu turut ditinjau langsung oleh Ketua TP PKK Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Maslianawati Edi Damansyah, bersama para ketua TP PKK dari seluruh kecamatan.
Peninjauan dilakukan setelah Maslianawati menghadiri kegiatan Gerakan Minum Susu dan Makan Telur serta Senam Jantung Sehat dan Zumba Party di Arena Utama HKG. Kegiatan diawali dari Lomba Cerdas Cermat Pokja I yang dilaksanakan di Balai Pertemuan Umum (BPU) Muara Badak, lalu dilanjutkan ke SMPN 1 Muara Badak, tempat berlangsungnya beberapa cabang lomba lainnya.
Di sekolah tersebut, lomba yang diselenggarakan antara lain Lomba Kesekretariatan, Lomba Penyuluhan Gerakan Gemar Membaca (Pokja II), Lomba Presentasi “Aku Hatinya PKK” (Pokja III), serta Lomba Dasa Wisma. Maslianawati mengapresiasi semangat para peserta yang datang dari berbagai penjuru Kukar dan menyebut kegiatan ini sebagai wujud nyata pengabdian kader PKK.
“Pelaksanaan lomba ini mencerminkan dedikasi dan kerja keras kader PKK dalam mendorong kemajuan dan kesejahteraan keluarga. Semangat ini patut kita banggakan dan terus kita rawat,” ujarnya.
Sekretaris TP PKK Kukar, Hj Sri Novi Hartati, menjelaskan bahwa seluruh lomba dirancang tidak hanya sebagai ajang hiburan, tetapi juga sebagai ruang edukasi dan apresiasi. Lomba mencakup berbagai kategori, seperti kesekretariatan, penyuluhan, tanaman keluarga, hingga penilaian produk UMKM dan IKM dari stan-stan kecamatan.
“Kami memberikan perhatian khusus pada produk unggulan dari masing-masing kecamatan untuk memacu inovasi lokal dan memperkuat ekonomi keluarga,” kata Sri Novi.
Enam kecamatan, yakni Loa Janan, Sebulu, Samboja, Tenggarong, Muara Badak, dan Kota Bangun, tercatat masuk nominasi Lomba Tertib Administrasi. Sementara Lomba Dasa Wisma diikuti oleh perwakilan dari Muara Badak, Marangkayu, Tenggarong, Tenggarong Seberang, Samboja, dan Loa Kulu.
Puncak acara HKG PKK ke-53 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu malam (31/5/2025) di Arena Utama HKG Muara Badak. Agenda penutupan akan diramaikan dengan pengumuman pemenang dan penyerahan piala bergilir kepada para juara.
“Semoga pelaksanaan lomba ini menginspirasi para kader PKK untuk terus berkontribusi bagi kemajuan Kutai Kartanegara melalui program-program pemberdayaan keluarga yang inovatif dan berkelanjutan,” pungkas Sri Novi Hartati.(adv)