TENGGARONG — Ribuan warga Kutai Kartanegara memadati Pendopo Odah Etam Tenggarong dalam acara open house Pemerintah Kabupaten Kukar dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah, Senin (31/3/2025). Kemeriahan dan kehangatan langsung terasa sejak pagi, diwarnai semangat kebersamaan yang melibatkan warga lintas agama dalam tradisi halal bihalal yang sarat makna.
Bupati Kukar Edi Damansyah bersama istri, Maslianawati, menyambut setiap tamu yang hadir dengan senyum dan jabatan tangan penuh keakraban. Turut mendampingi, Sekretaris Daerah Kukar Dr. H. Sunggono dan istri, Asisten II H. Ahyani Fadianur Diani, serta Asisten III H. Dafip Haryanto. Seluruh jajaran terlihat akrab menyapa warga dari berbagai kalangan, termasuk tokoh masyarakat, Forkopimda, dan pemuka agama.
“Idul Fitri adalah momen untuk membuka hati, saling memaafkan, dan mempererat hubungan antarwarga. Mari kita jaga persatuan ini dengan niat yang tulus,” ujar Edi Damansyah di sela kegiatan, disambut antusias para tamu yang memadati area pendopo.
Open house yang digelar dua sesi, pagi pukul 10.00–13.00 WITA dan malam pukul 19.30–22.00 WITA, berlangsung dalam suasana hangat. Aneka hidangan khas lebaran tersaji bagi para tamu, diiringi penampilan Akustis Band yang menambah semarak perayaan.
Dalam sambutannya, Bupati Edi menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri kepada seluruh masyarakat Kukar. Ia berharap tradisi open house ini dapat menjadi sarana memperkuat silaturahmi dan menjaga keharmonisan sosial.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Kutai Kartanegara, kami mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1446 Hijriah. Mohon maaf lahir dan batin. Semoga momen ini menjadi jembatan untuk mempererat hubungan antarsesama dan membawa keberkahan bagi daerah kita,” tuturnya.
Warga yang hadir mengaku senang dengan pelaksanaan open house tahun ini, dan berharap tradisi ini terus dipertahankan sebagai ruang interaksi langsung antara pemerintah dan masyarakat.(adv)