TENGGARONG — Suasana hangat dan penuh keakraban terasa di halaman Yayasan Darul Mujahidin, Kecamatan Tenggarong Seberang, saat Asisten III Administrasi Umum Sekretariat Daerah Kutai Kartanegara (Kukar), Dafip Haryanto, menghadiri acara halal bihalal pada Senin (07/04/2025). Kegiatan ini menjadi momen penting untuk mempererat tali silaturahmi pasca-Ramadhan dan memperkuat semangat kebersamaan di tengah masyarakat.
Dalam sambutannya mewakili Bupati Kukar, Dafip menyampaikan rasa syukur atas kesempatan bersua dengan masyarakat. “Saya sangat senang bisa bertemu dan berbagi kebahagiaan bersama bapak-ibu semua. Halal bihalal ini bukan sekadar tradisi saling memaafkan, tetapi juga ajang membangun jembatan persaudaraan dalam iman, kebangsaan, dan kemanusiaan,” ujarnya.
Ia juga memberikan apresiasi khusus kepada warga Sasak Lombok yang telah berperan aktif dan menjadi bagian penting dari kehidupan sosial di Kukar. Lebih lanjut, Dafip menegaskan bahwa kebersamaan dan kepercayaan antarkomponen masyarakat merupakan fondasi utama dalam pembangunan daerah.
“Tanpa rasa saling percaya dan kebersamaan, mimpi kita untuk Kukar yang maju hanya akan menjadi angan-angan. Karena itu, saya salut dengan masyarakat Tenggarong Seberang yang terus menunjukkan semangat gotong royong dalam mendukung pembangunan,” tegasnya.
Dalam kesempatan tersebut, Dafip juga mengingatkan pentingnya partisipasi aktif warga dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kukar yang dijadwalkan berlangsung pada 19 April 2025. Ia mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya secara bijak demi masa depan daerah yang lebih baik.
Acara yang juga dihadiri Camat Tenggarong Seberang, Tego Yuwono, ditutup dengan pesan damai dan harapan dari Dafip. “Mari kita jaga dan rawat kebersamaan ini agar Kukar terus menjadi daerah idaman yang sejahtera,” pungkasnya.
Kehadiran Asisten III dalam halal bihalal ini menjadi bukti nyata komitmen Pemerintah Kabupaten Kukar dalam merangkul seluruh elemen masyarakat, tanpa memandang latar belakang.(adv)