Bupati Kukar dan NU Gelar Halal Bihalal, Sepakati Penguatan Program Keagamaan

TENGGARONG – Suasana hangat dan penuh keakraban menyelimuti halal bihalal Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M antara Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, dan jajaran pengurus Nahdlatul Ulama (NU) Kukar. Acara silaturahmi yang berlangsung di Pendopo Odah Etam Tenggarong pada Minggu (6/4) ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan warga Nahdliyin.

Bupati Edi menyambut langsung para tamu dengan penuh antusias. Dalam sambutannya, ia menyampaikan rasa syukur dan apresiasi atas dukungan NU selama ini dalam mendukung program-program pembangunan daerah, khususnya yang bernuansa keagamaan.

“Saya ucapkan terima kasih atas dukungan luar biasa dari Nahdliyin dalam menjaga keamanan dan mendukung program Pemkab Kukar,” ujar Edi. Ia menegaskan, kolaborasi antara Pemkab dan NU selama ini telah memberikan dampak positif bagi masyarakat, seperti melalui gerakan mengaji hingga keberadaan Da’i pembangunan yang menyebar di berbagai desa.

“Bersama NU, kami sukses menggelar program keagamaan seperti gerakan mengaji hingga Da’i pembangunan di desa-desa. Semoga kerja sama ini terus berjalan harmonis,” tambahnya.

Ketua Tanfidziyah NU Kukar, Askin Bahar, turut mengapresiasi kesempatan ini sebagai bentuk nyata sinergi antara NU dan Pemkab Kukar. Ia menekankan pentingnya menjaga ukhuwah Islamiyah serta terus berkontribusi dalam mendukung kebijakan pemerintah.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Edi Damansyah yang tetap meluangkan waktu untuk bupati halal bihalal dengan warga NU meski jadwalnya padat,” ucap Askin. Ia juga menyampaikan ucapan selamat Idul Fitri dan harapan agar jalinan silaturahmi ini terus terjaga. “Semoga silaturahmi ini terus mempererat persatuan dan mendukung program pemerintah ke depan,” ujarnya.

Menutup rangkaian acara, Edi Damansyah mengajak seluruh warga NU untuk turut berpartisipasi aktif dalam Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kukar yang akan digelar pada 19 April 2025.

“Ayo ke TPS, gunakan hak pilih dengan bijak, dan jangan golput!” serunya dengan penuh semangat.

Silaturahmi halal bihalal antara Bupati Kukar dan warga NU ini pun ditutup dalam suasana kekeluargaan, menyiratkan harapan akan Kukar yang semakin kondusif, religius, dan harmonis di masa mendatang.(adv)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *